Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mau Bisnismu Naik Level? Ke Mallee Aja

Ekonomi
Di era digital ini banyak anak muda berbisnis online. Mulai menjajakan jasa sampai menawarkan dagangan. Sayangnya  tidak sedikit yang mengeluh. Usaha mereka susah naik level, bahkan layu sebelum berkembang. 

Banyak hambatan yang membuat upaya mereka tak maju-maju. Misalnya, jaringan yang kurang luas, tidak  menguasai teknologi, minim strategi merketing, yang mencakup teknik berpromosi, dan kendala lainnya. 

Marketplace 

Kalian punya keluhan seperti mereka? Jangan galau.  Jika kalian serius ingin terjun ke bisnis online, kalian dituntut berani berinovasi, dan cerdas menangkap peluang. 

Tren di kalangan pebisnis masa kini adalah memanfaatkan pasar online   yang dikenal dengan marketplace.  Yakni sebuah website mobile sebagai  wadah bagi para pedagang untuk menjual produknya. Fungsinya membantu mempertemukan penjual dan pembeli. 

Marketplace hanya sebagai perantara. Dia memiliki sistem tersendiri untuk mengatur ratusan bahkan ribuan barang yang akan dijual. Kalian tertarik? 

Ke Mallee aja


Saat ini marketplace bermunculan di jagat maya. Salah satunya yang sedang tumbuh dan berkembang pesat adalah Marketplace Mallee (baca moli). 

Mallee  merupakan produk anak  muda Indonesia yang dipelopori oleh Mas Bian.  Media tersebut 100%  khusus untuk  mengakomudir para pelaku UMKM  go digital dan menjangkau customer lebih banyak, dan berpeluang untuk mendapatkan pembeli lebih besar. 

Tak heran, Mallee telah diserbu oleh  banyak pelaku UMKM dari seluruh tanah air nuntuk berkolaborasi. Mereka menyadari, menjalankan usaha dengan cara bersama dan terkoordinir akan lebih menguntungkan dibanding jalan sendiri-sendiri. 

Kenapa harus ke Mallee?

1. Mallee user friendly

 
Malle menyediakan kemudahan bagi calon seller untuk bergabung. Seperti marketplace lainnya, situs Mallee dibuat  user friendly hingga gampang dipahami.

Kalian tinggal mengikuti instruksi yang tercantum pada petunjuk yang tersedia. Mulai cara pendaftaran akun, mendaftarkan toko, menambah kategori, upload produk, buka tutup toko, sampai ke cara bertransaksi,  dan lain sebagainya. Semua layanan tersebut tanpa dikenakan biaya alias gratis.

Cukup lakukan dalam genggaman tangan melalui smartphone milikmu. Mau dieksekusi sambil rebahan, di kebon, bahkan maaf, di toilet pun tiada masalah. 

Setelah tokomu terdaftar di mallee, kalian tidak perlu pusing memikirkan masalah yang rumit-rumit seperti mahalnya  biaya promosi, karena hal ini dibantu oleh pihak mallee. Fokus kalian hanya memanfaatkan aplikasi Mallee secara maksimum untuk berjualan.  

Dan yang tak boleh diabaikan, lengkapi toko kalian dengan profil yang jujur, tampilan semenarik mungkin agar terlihat kredibel dan profesional. Hingga pelanggan lebih percaya kalau barang yang kalian jual di Mallee bukan kacangan. 

Untuk membangun brand kalian bisa pula menggunakan media sosial dengan mengunggah berbagai produk, dibubuhi ulasan yang menghibur dan persuasif. 

2. Mallee menyediakan fitur education

Toko sudah terdaftar, segala yang menyangkut teknis telah tuntas. Tetapi kalian masih gagap berjualan atau kalah saing dengan tetangga sebelah? 

Jangan baper. Mallee menyediakan fitur edukasi untuk pendidikan dan pelatihan pelaku UMKM agar naik kelas dan bisa mendapatkan pembeli dengan lebih mudah. 

Selain itu, pihak Mallee juga membuka layanan berkomunikasi, bagi mitranya yang memerlukan bantuan.   Pokoknya, di Mallee semuaadasemuabisa. 

3. Peluang memperbesar income mitra payroll melalui pemberian keredit mikro

Dari awal, Malle telah menjalin kerja sama dengan bank Mandiri. Pelaku UMKM yang ingin memperluas usahanya, berpeluang untuk mendapatkan pinjaman sebesar Rp 10 juta melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR), dengan bunga yang relatif ringan. 

4. Mallee menerapkan sistem pick up delivey dan No charger for seller

Di Mallee ada hal lain yang belum tentu berlaku di semua marketplase. Penjual tidak perlu repot mengantarkan kiriman, karena ekspedisi akan menjemputnya langsung ke alamat. 

Dan yang membuat Malle tampil beda dengan pasar langit  lainnya adalah, seller yang bergabung di Mallee tidak dikenakan biaya admin dari setiap terjadi transaksi. 

Sejatinya masih banyak keuntungan lain yang disiapkan Malee Marketplace untuk kalian. Pada kesempatan ini kita padai sebatas ini dulu. 

Nah tunggu apa lagi. Buruan download aplikasi Mallee via App Store atau Google Play  Store, daftarkan tokomu di Mallee. Semoga bermanfaat, terima kasih.

Baca juga: 

****

Sumber foto: @malleemarketplace

Penulis,
Hj. NURSINI RAIS
di Kerinci

#malleemarketplace
#semuaadasemuabisa

17 komentar untuk "Mau Bisnismu Naik Level? Ke Mallee Aja"

  1. Ikut menyimak bu Nur. Salam hangat🤝

    BalasHapus
  2. Wiih keren niih..yg mau jualan ato temen"umkn butuh banget yg seperti ini..udh gampang di gunain..ga ribet anter barang lgi trus bisa dpt modal pinjaman pulak..mantaafff

    BalasHapus
    Balasan
    1. Silakan bergabung Mbak. Tapi binis Online ini harus telaten. Terima kasih telah singgah. Salam sehat selalu untuk keluarga di sana

      Hapus
  3. wah marketplace baru nih bu
    baru denger saya

    BalasHapus
  4. Banyak, ananda. Ekonomi digital jadi target bagi sebagian para pebisnis. Selamat pagi. Doa sehat untuk keluarga di sana ya.

    BalasHapus
  5. Eh menarik bundaaa 👍. Kebetulan aku lagi niat mau jualan barang2 yg aku beli tiap traveling. Sekalian libur, sekalian jastip, sekalian jualan 😁. Ga ada salahnya pasang di beberapa market place kalo gini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Silakan dicoba, ananda. Bisnis jastip lumayan menguntungkan. Resiko rugi amat kecil. Kecuali barang yang dibeli rusak di tangan kita. selamat sore, ananda.

      Hapus
  6. Mallee ini cuma ada versi app nya saja ya? Soalnya aku cari-cari di google ngga ada yang nongol. Malah nongolnya gambar hutan, hehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya utk mallee saat ini msh tersedia dalam versi apps, Mas Fajar. websitenya sudah ada tp msh blm publish krna msh maintenance. Terima kasih kunjungannya.

      Hapus
  7. Eh saya dong baru kenal Mallee di artikelini Ibuuu, dan jadi penasaran banget.
    Memang penting banget nih kalau mau bisnis naik, harus mau berinovasi salah satunya dengan Mallee :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kayaknya Mallee ini marketplace baru, ananda Rey. Saya juga baru tahu saat diminta menulis artikel ini. Selamat malam. Terima kasih telah singgah

      Hapus