20 Pantun Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 H, Syahdu, Menyentuh Qalbu
Alhamdulillah, kita dipertemukanNya kembali dengan Rajab tahun 1444 Hijriah ini. Dimana pada bulan tersebut telah terjadi peristiwa besar, Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
Momen istimewa tersebut terjadi pada malam 27 Rajab, tahun ke 10 Kenabiaan sang Baginda Rasullullah Muhammad SAW.
Sehubungan dengan itu, setiap tanggal tersebut umat Muslim memperingatinya sebagai Hari Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, yang tahun ini jatuh pada tanggal 18 Februari 2023.
Dalam rangka ikut berpartisipasi, Nenek celotehnur54 menyumbangkan, 20 pantun syahdu dan menyentuh qalbu yang bertemakan Isra wal Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
Silakan di-share ke sahabat karib, sebagai coption selamat Hari Isra wal Mi’raj tahun 1444 Hijriah.
Pantun Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah
Ayahku pernah menjadi amirulhaj
Memimpin haji lima belas tahun silam
Selamat memperingati Hari Isra Mi’raj
Peristiwa penting bagi umat Islam
Gorengan panas buat sarapan pagi
Dapat dibeli di warung Pak Shomad
Dua puluh tujuh Rajab kini tiba lagi
Malam diisrakan Nabi Muhammad
Habis Senin berganti Selasa
Lima bulan lagi Hari Idul Adha
Dari Masjid Haram ke Masjidil Aqsha
Menembus malam ke Sidratil Muntaha
Idul Fitri sering dijuluki Eid Mubaraq
Teksnya tertulis pada kartu coklat
Ditemani Jibril Nabi kendarai buraq
Larinya kencang secepat kilat
Kuasai teknologi jelajahlah dunia
Laksanakan suluk dengan tawajuh
Allah tunjukkan tanda kebesaranNya
Nabi dimi’rajkan ke langit ke tujuh
Ucapkan huruf Quran sesuai makhraj
Supaya tak salah baca sampai tua
Selamat menyambut hari Isra Mi’raj
Untuk kesempurnaan iman dan taqwa
Pak Burhan keluarga Pak Shomad
Pergi liburan ke Pebuhan Ratu
Perjalanan spritual Nabi Muhammad
Menerima perintah salat lima waktu
Unik kisahnya nenek Kurcaci
Dituturkan Pak Guru Silalahi
Isra Miraj adalah perjalanan suci
Pertanda kebesaran kuasa Ilahi
Gulung tikar lipat permadani
Hujan turun langit mulai redup
Kesabaran Nabi patut diteladani
Dalam menghadapi cobaan hidup
Mantan Ketua PBNU Pak Aqil Siradj
Organisasi terbesar di seluruh dunia
Selamat peringatan Isra wal Mi’raj
Puncak perjalanan Seorang HambaNya
Jadilah sosok yang bermanfaat
Tunjukkan dirimu seorang terdidik
Istrinya berpulang, pamannya wafat
Diberikan ganjaran mukjizat terbaik
Banyak warga yang ngaku miskin
Minta bantuan melalui Kepala Desa
Suka berdusta disebut munafiqin
Setiap kebohongan adalah dosa
Mantan Gubernur DKI Ali Sadikin
Telah berjasa pada negara dan bangsa
Segala sesuatu bisa menjadi mungkin
Atas kehendak Yang Maha Kuasa
Bunga melati tumbuh di taman
Posisi tamannya di halaman depan
Salat adalah Mirajnya orang-beriman
Sebagai suluh dalam kegelapan
Apabila rindu bercampur benci
Hati hancur jiwaraga tersiksa
Israk miraj adalah perjalanan suci
Bukan jalan-jalan dan wisata biasa
Gadis cantik bernama dahlia
Tubuhnya anggun berbalut hijab
Isra Miraj peristiwa nan mulia
Diperingati setiap 27 Rajab
Dosenku bernama Mahbud Siraj
Orangnya ganteng pintar berdebat
Rayakan peringatan Isra Miraj
Banyaklah berzikir dan bersalawat
Semasa kecil adikku terkenal nakal
Setelah dewasa dia jadi mandiri
Isra Mi’raj rasanya tak masuk akal
Tapi kufur bagi yang mengingkari
Calon haji disingkat calhaj
Tamu istimewa Allah Rabbil Alamin
Selamat memperingati Isra Mi’raj
Peristiwa mulia bagi kaum muslimin
Malang nasibnya si burung balam
Hidupnya terkekang di kandang terkunci
Perjalanan mengarungi setengah malam
Menjemput bingkisan perintah nan suci
Nyanyikan lagu bernada simponi
Didendangkan artis dari Bukittinggi
Pantun Isra Mi’raj 1444 sampai di sini
Doakan tahun depan kita jumpa lagi
Demikian 20 pantun bertemakan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1444 H, syahdu dan menyentuh kalbu. Semoga inspiratif dan bermanfaat.
Baca juga:
- 2 Pentigraf Kisah Haru tentang Kehidupan Berumah Tangga
- Kumpulan Pantun Hari Ibu, Kreatif, Spesial dan Menyentuh Hati
- Kumpulan Pantun Hari Guru Nasional 2022, Curahan Hati Terdalam
*****
Penulis,
Hj. NURSINI RAIS
di Kerinci Jambi
bagus bagus pantunnya....
BalasHapus# yang paling suka yang ini:
Banyak warga yang ngaku miskin
Minta bantuan melalui Kepala Desa
Suka berdusta disebut munafiqin
Setiap kebohongan adalah dosa
He he ... Terima kasih apresiasinya, Mas Tanza. Terima kasih juga telah singgah. Selamat malam dari tanah air.
Hapus👍😁
HapusMalam bund....ini pantun apakah bunda sendiri yg buat?...banyak pilihan untuk ucapan hari isra mi'raj...unik dan kreatif sekali
BalasHapusSeratus persen karya sendiri, anandaku.
HapusWoow...keren banget bund👍
HapusBu Nur produktif sekali ya. Pantunnya berkesan semua.
BalasHapus#yang paling saya suka ini
Nyanyikan lagu bernada simponi
Didendangkan artis dari Bukittinggi
Pantun Isra Mi’raj 1444 sampai di sini
Doakan tahun depan kita jumpa lagi
Terima kasih, Mas blur. Saya tersanjung. Semoga pantun ini bisa menginspirasi. Terima kasih telah singgah.
HapusBundaaaaa, bagus2 pantunnya, dan banyak pulaaaa 👍👍😍. Aku bikin 1 pantun aja mikirnya bisa beberapa malam Bun 🤣..
BalasHapusSalut ih Ama bunda, memang produktif dalam hal menulis 👍👍❤️
He he .... Nulis pantun itu mudah, ananda Fanny. Yang susah itu mereview hotel dan tepat2 wisata. Terima kasih telah mengapresiasi. Selamat sore.
HapusSelamat menyambut israq mi'raj
BalasHapusUcapan yang sama untuk Wak di sana ya.
HapusTes komen
BalasHapus